9 Permainan Yang Mencerdaskan Bayi, Coba Yuk!

Mengajak bayi bermain merupakan aktivitas yang menyenangkan. Selain itu juga dapat membantu mencerdaskan bayi lho, Moms. Permainan yang tepat dan sesuai usia bayi dapat membantu merangsang kecerdasan, fungsi kognitif hingga motoriknya. 

Permainan bayi yang dilakukan sehari-hari dapat mendorong pertumbuhan fisik dan keterampilan bayi dalam memahami bahasa, sains, matematika, hingga kemampuan organisasi. Pembelajaran sosial dan emosional juga bisa memicu kecerdasan bayi lewat sejumlah permainan yang bisa Moms ajarkan. 

Ahli perkembangan anak dari Amerika Serikat memaparkan, bayi adalah ilmuan kecil yang suka bereksperimen. Eksperimen melalui permainan sederhana setiap hari, seperti jika ada benda terjatuh, bisa membantu stimulasi kecerdasan otak bayi. Bayi bisa diajak bermain yang mencerdaskan mulai usia 1 tahun. 

Karenanya, penting bagi kita untuk mengetahui apa saja jenis-jenis permainan yang bisa membuat bayi semakin cerdas dan ceria. Kita simak dulu yuk, 10 permainan yang mencerdaskan bayi berikut ini: 

Permainan wajah

Permainan satu ini bisa mencerdaskan bayi, caranya dengan berinteraksi dengan si kecil dan mengajaknya untuk merespon wajah konyol yang Moms tunjukkan di hadapan bayi. Ajak bayi mengobrol dan bercanda lewat ekspresi wajah. 

Gym bayi

Permainan lainnya yang dapat membuat bayi cerdas yaitu aktivitas fisik, disebut gym bayi. Moms bisa mengajak bayi untuk merangkak, latihan berjalan, atau latihan berenang. Aktivitas olahraga semacam ini bisa membantu perkembangan kognitif dan bahasa pada bayi hingga usia 5 tahun. 

Di mana cangkirnya?

Saat bayi mencapai usia 4-7 bulan, bayi sudah mulai mengenali objek berupa benda-benda di sekitarnya. Moms bisa coba permainan ini, yang dapat merangsang kecerdasan bayi, dengan cara memperlihatkannya sebuah cangkir atau benda lainnya, kemudian menyembunyikannya. Moms bisa bertanya pada si kecil, “di mana cangkirnya?”. Permainan ini dapat melatih fungsi memori pada bayi. 

Wah terima kasih!

Ketika si kecil menatap Moms dengan tatapan penuh kasih sayang, sebenarnya bayi sedang berusaha mengembangkan kecerdasan sosial dan emosionalnya. Moms bisa mengajaknya bermain permainan ini, caranya menanggapi si kecil dengan penuh keceriaan, dan mengucapkan “wah terima kasih!” sambil menimang-nimang bayi. Lakukan selama beberapa menit ya Moms.

Permainan menari

Mengajak bayi menari bisa jadi salah satu permainan menyenangkan yang juga mencerdaskan. Moms bisa memperdengarkan musik dengan ritme yang ceria dan mengajak bayi menari sambil digendong selama 5-10 menit. Permainan ini bahkan diyakini dapat melatih keterampilan matematika sejak bayi. Menggoyangkan tubuh sesuai irama lagu juga dapat menjadi mood booster bagi bayi. 

Membaca buku bersama

Kemampuan bahasa tidak kalah penting bagi si kecil. Moms bisa membacakan buku khusus untuk bayi dengan banyak gambar lucu penuh warna sembari mengajarinya kosakata. Permainan ini dapat mencerdaskan bayi karena dapat melatih kesadaran fonologis bayi dan meningkatkan kemampuan verbal. 

Menatap wajah bayi lama-lama

Permainan ini sangat sederhana untuk dilakukan. Caranya, cukup tatap wajah bayi secara dekat selama beberapa menit, sampai si kecil benar-benar memperhatikan wajah Moms, sebelum beralih menatap ke arah lain. Permainan ini dapat melatih perkembangan visual bayi. 

Permainan balok

Ajak bayi bermain balok untuk melatih kecerdasannya. Balok warna-warni juga bisa meningkatkan kemampuan bayi dalam mengenal struktur, volume, hingga mencerdaskan kemampuan spasial. 

Melawak 

Tahukah Moms, ternyata kemampuan melucu bisa merangsang pertumbuhan kognitif bayi. Sehingga, permainan melawak ini sangat bisa mencerdaskan bayi. Caranya, Moms bisa memancing bayi untuk tertawa, membuat suara lucu, atau mengeluarkan ekspresi wajah yang konyol. Semakin sering bayi tertawa, akan semakin bahagia dan meningkatkan kecerdasannya. 

Itu dia permainan yang mencerdaskan bayi, selamat mencoba ya Moms!

Must Read

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here